Senin, 15 Oktober 2012

APACHE PURWAHARJA

APACHE Siap " Kritik" Pemkot
putraapache / Minggu 25 Agustus 2012 / 21:01 WIB
2
suasana pagelaran musik halal bil halal APACHE
Foto : ilham mulyadi
putraapache,BANJAR-Pagelaran Musik Aniversary Apache ke-25 dimeriahkan artis ibu kota, gezod, sabtu malam kemarin. Pagelaran musik sekaligus dijadikan sarana silaturahmi bagi seluruh warga APACHE dengan berbagai elemen di Kota Banjar.
Dalam kesempatan tersebut Hadir pula, Walikota Banjar, Dr H Herman sutrisno, MM, Ketua DPRD, Drs Dadang R Kalyubi, Wakil Walikota Banjar, H Akhmad dimyati, SIP, Wakil Ketua DPRD, Nana Suryana, Anggota DPRD, Suradi, SH, Siti Julaeha, Kepala Dinas Perhubungan, Drs H Yoyo suharyono dan para tokoh masyarakat Purwaharja.
Pagelaran Musik APACHE ini menghadirkan Band-band Papan atas di Kota Banjar, diantaranya End 4, Aminor, Passer, APACHE, BPK OI dan Band-band pendukung lainya. Pagelaran musik ini mampu menarik minat kawula muda. Buktinya, sebagian besar penonton berasal dari kalangan muda. Puncaknya, saat gezod naik ke panggung membawakan lagu-lagu pas band bersama passer band. Seluruh penonton memenuhi sekitar panggung.
Walikota Banjar dalam sambutanya mengatakan bahwa APACHE sebagai wadah bagi generasi muda diharapkan mampu menjadi agen of change ( agen perubahan) dan mampu membuat program untuk mengurangi pengangguran. Namun, jika harus mengkritik pemerintah tentunya tidak mengkritik untuk destruktif, tetapi harus mampu memberikan solusi.
Sementara itu, perwakilan dari APACHE, Lukas Patriadi, S.Sos menyatakan kesiapan APACHE untuk bermitra dan mendukung seluruh program pemerintah kota Banjar. sebagai komunitas, APACHE tentunya akan memberikan kritik yang membangun untuk pemerintah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar